Minggu, 25 Oktober 2015

Bloody Mary, Hantu Dalam Cermin Kamar Mandi

Bloody Mary adalah hantu yang akan muncul di cermin kamar mandi dengan menggunakan ritual tertentu. Mary akan muncul ketika namanya dipanggil sebanyak tiga kali.

Sebenarnya ada beberapa cerita yang sangat mirip dengan Bloody Mary ini, namun dengan nama yang sedikit berbeda, yaitu Mary Worth, Mary Worthington, Hell Mary, dan Black Agnes.

Ritual untuk membuat Bloody Mary muncul adalah dengan berdiri di depan kaca dalam kamar mandi yang gelap. Kemudian panggil namanya secara berulang-ulang sebanyak tiga kali. Konon dicerita lain mengatakan bahwa Bloody Mary adalah pembunuh anak-anak.

Kisah Bloody Mary ini menjadi urban legend Amerika. Konon katanya Mary Whirnington meninggal di depan cermin. Beberapa cerita lain juga mengatakan kalau meninggalnya dibunuh dengan kejam oleh kekasihnya atau teman kencannya. Kisah lain menganggapnya sebagai seorang penyihir.


Setelah kematiannya itu, arwah Mary terperangkap di dalam cermin sehingga ia tidak bisa keluar, kecuali ada orang yang membuka jalannya dengan memanggilnya. Namun bukan terima kasih yang didapat apabila memanggilnya, Mary justru akan mengambil mata orang yang memanggilnya tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak