Jumat, 13 November 2015

Penampakan Hantu di Katedral Kuno Inggris

Foto penampakan hantu di Inggris ini diambil oleh seorang wanita di sebuah katedral kuno, Inggris. Sosok bayangan hantu yang tetangkap kamera ini dipercaya sebagai hantu uskup dari abad XI.

Awalnya Kerry Launders (29 tahun) berniat untuk memotret interior Katedral Norwich, Norfolk. Saat itu siang hari, dia bersama suaminya Simon Tobb, beserta dengan anak-anaknya, Millie dan Oscar.

"Saya membidik foto yang padahal tak ada orang di atas sana," kata Launders, Bury, Greater Manchester, Inggris, dilansir dari Daily Mail.

Dia sangat terkejut ketika melihat ada bayangan seorang lelaki mengenakan jubah panjang dan juga topi tinggi menatap dari balkon dalam foto yang dia ambil menggunakan ponselnya.

"Penampakannya seperti seorang uskup. Dan memang disana ada banyak uskup yang dimakamkan. Mereka menggunakan pakaian panjang dan topi tinggi." tutur Launders.


Sebenarnya pernah juga ada laporan mengenai hantu di Gereja Inggris ini. Sebelumnya, cerita horor juga pernah dialami pasangan suami istri, Michael dan Wendy yang sedang berlibur. Foto-foto hasil jepretan mereka memperlihatkan ada hantu berwarna putih.

Namun penampakan yang mereka dapatkan adalah di sebuah kastil di Siprus. Bangunan yang dibuat tinggi ini digunakan untuk melempar dan menjatuhkan pengkhianat.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak