Jumat, 16 Desember 2016

Kisah Angker Kolam Renang Tamperan, Pacitan

Terseram.com Sudah bukanlah suatu hal yang asing, jika bangunan yang sudah lama tak ditempati selalu dikaitkan dengan fenomena mistis. Sebut saja Medical Center Bandung, Lawang Sewu, hingga Rumah Hantu Darmo. Hal itu juga diperkuat oleh pernyataan dari para pakar dunia mistis yang juga menyebutkan bahwa bangunan akan menjadi tempat bagi makhlu halus jika tak ditempati minimal selama 40 hari. Hal ini pula yang dipercaya terjadi pada salah satu kolam renang bernama Tamperan yang terletak di Pacitan, Jawa Timur. Konon, kolam renang itu ditinggalkan karena banyaknya kejadian mistis di tempat tersebut.


Kolam renang yang berhubungan langsung dengan pantai Teleng Ria memang terkenal dengan cerita mistisnya yang cukup menyeramkan. Sebelumnya, kolam renang ini kabarnya sempat menjadi kolam renang yang banyak dikunjungi oleh para wisawatan. Karena memang kolam renang ini menyuguhkan pemandangan yang cukup indah karena letaknya yang berada di atas tebing dan berhadapan langsung dengan pantai Teleng Ria. Namun sayang, keceriaan pengunjung secara perlahan mulai hilang hingga akhirnya kolam renang yang satu ini ditutup dan tak digunakan kembali.

Konon, kolam renang ini mulai ditinggalkan karena banyaknya pengunjung yang tewas secara misterius atau pun tenggelam di kolam renang. Insiden itu pun mulai dikait-kaitkan dengan kejadian mistis, dimana masyarakat setempat meyakini jika para pengunjung tewas disebabkan oleh makhluk halus yang menguasai kolam renang tersebut. Karena konon para pengunjung yang tenggelam bukan tidak bisa berenang, melainkan adanya tarikan dari dasar kolam. Konon, kolam renang ini dikuasai oleh bangsa jin yang memiliki kekuatan mistis yang sangat besar. Meskipun tak ada bukti nyata, namun makhluk gaib tersebut menjadi pihak yang paling bertanggung jawab atas banyaknya insiden di kola renang tersebut.


Di sisi lain, warga setempat juga meyakini jika para pengunjung yang tenggelam di kolam renang Tamperan dikarenakan perilaku mereka sendiri yang tidak memberikan salam kepada para penghuni gaib kolam renang. Menurut cerita, karena meninggalnya tidak wajar, banyak arwah korban yang masih terjebak di dalam kolam renang tersebut. Oleh sebab itu, pada saat malam hari sering terdengar suara tangisan dari para korban tewas.

1 komentar:

  1. serem juga ya tapi infonya sangat menarik mantap salam kenal http://furnitureukir.com/product/kursi-berjemur-kayu-jati/

    BalasHapus

Tentang Kami | Kontak