Selasa, 19 Mei 2015

Hantu Nancy di SMA 3 dan SMA 5 Bandung

Terseram.com - Dengan darah menetes dari mulutnya, Hantu Nancy memang kerap muncul di SMA 3 dan SMA 5 Bandung. Kabar mengerikan ini memang sudah tidak asing di kalangan siswa dan guru SMAN 3 dan 5 Bandung. Hantu ini adalah sesosok perempuan yang perawakannya seperti orang Belanda.

Menurut kisah yang beredar, Nancy adalah seorang noni cantik yang bunuh diri sebelum tahun 50-an. Ia bunuh diri dengan cara menjatuhkan diri dari tangga dekat aula sekolah.

Cerita itu juga dibenarkan oleh penjaga sekolah SMAN 5 Bandung, Djidji yang telah bertugas di sekolah favorit di Bandung tersebut, sejak tahun 1975.

"Katanya sih karena hubungannya dengan seseorang tidak direstui," ungkap Djidji.

Karena hal tersebutlah yang membuat Nancy dikabarkan sering muncul di tangga sekolah. Namun banyak juga yang pernah melihat sang noni kerap bolak-balik di lantai atas gedung kedua sekolah tersebut.


Menurut Djidji, Nancy biasa menampakan diri di jendela atas paling pojok sebelah kanan bangunan, dari arah gerbang SMAN 5 yang terletak di Jalan Bali.

"Malahan suka ada yang bilang muncul dengan hanya menampakan kepalanya saja," kata Djidji lagi.

Namun ada cerita lain mengenai kemunculan Nancy ini. Pada akhir tahun 80-an, Nancy pernah menampakan diri pada seorang guru wanita SMAN 3 yang bekerja sampai malam hingga membuat sang guru pingsan.

Kisah lain datang dari penjual makanan. "Waktu itu ada yang pesan nasi goreng dan mie goreng, tapi setelah dikirim ke atas tidak ada siapa-siapa," tutur Djidji.

Cerita lain diungkapkan oleh Wakil kepala Sekolah Bidang Akademik SMAN 5 Bandung Rahmat Effendi yang telah menjadi guru di sekolah favorit tersebut sejak tahun 1991. Rahmat pernah menerima laporan dari salah satu muridnya yang melihat sosok Nancy.

"Salah satu murid mengatakan bahwa dia melihat kemunculan Nancy di sekitar mushala," tutur Rahmat.

Pihak dari SMAN 3 Bandung juga pernah mengalami kejadian mengerikan terkait dengan penampakan Hantu Nancy. Wakil Kepala Sekolah Bidang Manajemen Mutu SMAN 3 Bandung Firman Syah Noor menceritakan bahwa dia pernah mendengar cerita tentang seorang perempuan yang bersepeda di lantai atas gedung sekolah.

Selain itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas Etty Sri Redjeki menuturkan kisah mengerikan Hantu Nancy. "Katanya salah satu jendela di lantai atas (yang menghadap Jalan Belitung) sering terbuka, padahal sebelumnya sudah ditutup dan lampu ruangannya menyala sendiri," kisah Etty.

Meskipun begitu banyak cerita tentang Hantu Nancy ini, pihak kedua sekolah tersebut menyangkal bahwa pernah terjadi persitiwa-peristiwa yang tidak masuk akal.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak