Masyarakat Indonesia
bisa dikatakan tak akan pernah lepas dari yang namanya mitos atau pun legenda.
Karena memang hal itu adalah suatu kepercayaan yang telah diturunkan secara
turun temurun oleh nenek moyang bangsa Indonesia. Jadi, tak heran jika di era
modern ini masih banyak masyarakat Indonesia yang masih memegang teguh suatu
kepercayaan terhadap hal gaib atau pun kekuatan mistis pada suatu tempat.
Cerita mengenai legenda
dan mitos itu juga beragam, mengingat setiap suku yang ada di Indonesia
memiliki kebudayaan yang berbeda antara satu sama lain. Berbicara soal legenda,
pastinya anda sering mendengar tentang kerajaan gaib. Bagi anda yang ingin
mengenal lebih dekat tentang 3 kerajaan gaib terbesar yang ada di Indonesia,
anda bisa menyimak ulasan yang berikut ini.
Kerajaan
Gaib Laut Selatan
Keberadaan kerajaan
gaib Laut Selatan dan sosok ratu penguasasa Laut Selatan hingga kini masih
menjadi mitos yang banyak diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia, terutama
yang tinggal di Pulau Jawa. Keberadaan kerajaan Laut Selatan ini juga sempat
dihubung-hubungkan dengan raja dari kerajaan Mataram Kuno dan keturunannya.
Salah satu cerita yang diyakini
oleh masyarakat yang tinggal di pesisir laut selatan Pulau Jawa adalah keberadaan
permaisuri Prabu Siliwangi. Konon, ia melakukan ritual mekso atau yang berarti
mengubah diri menjadi makhluk gaib dengan cara menceburkan diri ke laut. Karena
saat itu ia tengah mengandung, maka dikemudian hari dua orang putrinya
masing-masing dipercaya untuk menguasai pantai selatan dengan nama Nyi Roro
Kidul dan pantai utara Pulau Jawa dikuasai oleh Dewi Lanjar.
Kerajaan
Gaib Alas Purwo
Kerajaan gaib di Alas
Purwo ini diyakini sebagai kerajaan jin terbesar di Indonesia. Berlokasi di
pedalaman Banyuwangi, Jawa Timur, suasana mistis akan sangat terasa jika anda mulai
melewati pintu masuk alas Purwo yang juga merupakan kawasan hutan lindung ini.
Banyak yang percaya
jika alas Puwo adalah tempat berkumpulnya para jin. Selain itu, hutan ini juga
dipercaya sebagai tempat bersemedi dan perlindungan bagi para raja-raja yang enggan
masuk Islam. Selain itu, Presiden pertama RI, Ir. Soekarno kabarnya juga sering
mengunjungi tempat yang satu ini.
Kerajaan
Gunung Merapi
Tak hanya laut dan
hutan, ternyata gunung juga bisa menjadi lokasi kerjaan gaib. Konon, gunung
Merapi yang terletak di Jawa Tengah adalah salah satu gunung yang terdapat
sebuah kerajaan gaib. Menurut legenda, area bebatuan di dekat puncak kawah
adalah pusat dari kerajaan gaib gunung Merapi yang bernama Pasar Bubrah.
0 komentar:
Posting Komentar