Sabtu, 28 Juli 2018

Sunshine 60, Gedung Tinggi Berhantu di Tokyo

Terseram.com - Seperti kota-kota besar lainnya, Tokyo memiliki banyak gedung pencakar langit. Salah satu gedung yang cukup terkenal di daerah Ikebukuro (Tokyo) adalah Sunshine 60. Bukan hanya karena kemegahannya, namun gedung ini juga terkenal karena berhantu.

Sunshine 60 berada di area Sunshine City, yaitu tempat bangunan-bangunan perbelanjaan kelas atas. Gedung ini terdiri dari 60 lantai dengan ketinggian 239,7 meter. Sunshine 60 pernah menjadi gedung tertinggi di Asia di 1978. Para penggemar pokemon tentu tidak asing dengan Pokemon Center yang letaknya berada di dalam gedung ini. Acara meet and greet para Idol pun juga sering diadakan di Sunshine 60, baik idol Jepang, hingga idol Korea.

Sunshine sebenarnya memliki masa lalu yang menyeramkan. Dulunya di tempat yang sama merupakan lokasi Penjara Sugamo. Penjara yang dibangun pada tahun 1895 itu sering dijadikan tempat eksekusi mati. Pada masa Perang Dunia II, Penjara Sugamo adalah tempat pengeksekusian mata-mata Sekutu yang tertangkap.


Penjara Sugamo

Penjara Sugamo ini manumpung sebanyak 2.000 penjahat perang. Beberapa penjahat perang Kelas A digantung di tempat ini, termasuk Tojo. Pada tahun 1962, penjara ini ditutup dan bangunannya dihancurkan di tahun 1971. Hal itu dilakukan karena adanya pembangunan Gedung Sunshine 60. Shinshine 60 sendiri selesai dibangun pada tahun 1978. Beberapa warga Jepang mengatakan bangunan itu terlihat seperti simbol batu nisan, kebetulan tempatnya tepat dimana para penjahat dieksekusi mati.

Mayat-mayat para penjahat tereksekusi mati disana disemayamkan di Kuil Yasukuni. Namun ternyata penampakan hantu tetap saja sering dilaporkan terlihat di gedung Sunsine 60. Roh-roh mereka sepertinya tetap saja masih bergentayangan disana.


Di area Sunsine City, terdapat sebuah taman bernama Taman Higashi Ikebukuro. Di taman itu telah dibangun batu besar, sebuah monumen “perdamaian abadi”. Maksud dari pembangunan monumen batu besar itu adalah untuk memperingati penjara  sugamo, dan juga untuk menenangkan para roh-roh yang masih bergentayangan disana.

Kisah mengerikan juga pernah terjadi di dek observasi gedung Sunshine 60. Seorang wanita muda, berkulit pucat, dan depresi, pernah bunuh diri disana dengan melompat dari gedung tersebut. Hingga kini, arwahnya sering dilaporkan terlihat di gedung itu.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak