Minggu, 04 Oktober 2020

Okuri Inu, Hantu Anjing Penunggu Gunung & Hutan dari Jepang

Terseram.com - Okuri inu merupakan seekor hantu anjing nokturnal, yang sering menghantui siapapun yang berjalan sendirian melewati tempat-tempat sepi, yang sangat jarang dilewati oleh manusia, seperti gunung dan hutan. Legenda tentang okuri inu ini sebenarnya sudah ada sejak lama, dan konon okuri inu dapat ditemukan di hampir semua tempat di Jepang.

Bentuk okuri inu memang terlihat seperti anjing atau serigala pada umumnya, namun sifatnya ternyata cukup jauh berbeda. Okuri inu dipercaya sebagai makhluk yang sangat ganas. Apabila seseorang mendengar suara "chi, chi, chi", itu dapat menjadi tanda bawah orang tersebut sedang diikuti oleh Okuri inu. Saat hal itu terjadi, disarankan orang tersebut harus berhati-hati, jangan sampai tersandung atau terjatuh.  

Menurut urban legend yang beredar, orang yang tersandung atau terjatuh ketika sedang diikuti oleh hantu anjing ini akan diterkam hingga mati mengenaskan. Tubuh orang tersebut akan dikoyak sampai habis oleh Okuri inu.


Ketika sedang diikuti oleh Okuri Inu, tidak ada hantu lain yang berani mendekat. Karena okuri inu tidak hanya ganas terhadap manusia, namun juga terhadap hantu lainnya. Disisi lain, orang yang sedang diikuti okuri inu dapat merasa aman karena "dilindungi" dari hantu yang lain. Tentu saja asalkan selalu berhati-hati dalam melangkah. Namun berjalan ditengah gunung dan hutan yang gelap bukanlah hal yang mudah.

Apabila tiba-tiba tersandung dan terjatuh, disarankan untuk berpura-pura bahwa kalian sebenarnya tidak terjatuh, yaitu dengan berpura-pura bahwa kalian melakukannya dengan sengaja untuk duduk dan beristirahat disana. Menurut legendanya, segera katakan “Dokkoisho!” atau “Shindoi wa!” yang artinya ini sangat melelahkan!.

Ketika akhirnya berhasil melewati gunung atau hutan, katakan ke arah gunung atau hutan tersebut dengan suara yang keras “terima kasih telah mengamati saya!“. Hal tersebut dipercaya akan membuat Okuri inu tidak akan mengikuti kalian lagi. 

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak