Minggu, 30 Oktober 2016

Inilah 3 Istana Paling Berhantu di Dunia

Megah dan berarsitektur indah adalah dua kata yang biasanya untuk menggambarkan kondisi suatu istana. Sebagai tempat tinggal raja atau pun kalangan bangsawan, tak heran jika istana selalu meninggalkan kesan yang luar biasa bagi kebanyakan orang. Meskipun pada umumnya istana memiliki kesan yang indah, namun ternyata ada juga beberapa istana yang menyimpan cerita mistis yang sangat menyeramkan. Berikut adalah 3 istana paling berhantu di dunia.

Palacio de La Escuela de Medicina


Palacio de La Escuela de Medicina pada zaman dahulu adalah sebuah istana yang menjadi basis koloni Sanyol. Namun saat ini istana yang terletak di Meksiko itu sudah disulap menjadi musem medis dan menjadi cagar budaya yang sangat dilindungi.

Sejak berdiri pada tahun 1730, istana ini memang memiliki masa lalu yang cukup kelam. Karena selain menjadi basis koloni Spanyol, istana tersebut juga menjadi tempat penjara sekaligus penyiksaan. Tak heran jika Palacio de La Escuela de Medicina terkenal cukup menyeramkan, bahkan benda-benda yang ada di dalam musem sering berpindah tempat dengan sendirinya meskipun berada dalam sebuah estalase yang tertutup rapat.

Baron Empain Palace


Baron Empain Palace yang berlokasi di Mesir ini memiliki gaya bangunan yang hampir mirip dengan kuil-kuil umat Hindu. Hanya saja saat ini istana tersebut tak dapat dinikmati oleh umum, karena pemerintah Mesir memasang kawat berduri di sekitarnya. Istana ini juga dipercaya memiliki aura gaib, karena dua bulan sejak diambil oleh pemerintah Mesir istana ini langsung ditutup untuk umum tanpa alasan yang jelas.

Menurut kabar burung, penutupan istana ini dikarenakan para pekerja diteror oleh makhluk gaib yang diduga sebagai penghuni istana. Kabarnya makhluk gaib di istana tersebut adalah arwah dari dua wanita cantik yang tewas bunuh diri di istana tersebut.

Palacio de Linares


Istana Palacio de Linares adalah salah satu istana yang sangat terkenal di Madrid, Spanyol. Namun ketenaran istana tersebut tak lepas dari kisah mistis yang menyelimutinya. Konon, Palacio de Linares penuh dengan kutukan dari dua sejoli yang menjalin cinta terlarang, yakni Raimunda dan Marquis Linares Jose de Murga. Konon, Raimunda sering menampakkan wujudnya sambil bernyani lagu anak-anak, sementara Marquis sering terlihat wira-wiri di balkon istana tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak