Sabtu, 12 November 2016

Kisah Menyeramkan Taman Bermain Dreamworld

Taman bermain yang biasanya menjadi tempat favorit bagi banyak orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pasti memiliki kisah yang sangat luar biasa. Terlebih jika taman bermain itu seperti Dreamworld yang terletak di Gold Coast, Queensland, Australia yang sempat diklaim sebagai salah satu pusat taman bermain dengan wahana terlengkap.


Dreamworld Theme Park pernah tercatat sebagai taman bermain terbesar di Australia dengan memiliki 40 wahana permainan. Pastinya, saat mendatangi tempat yang satu ini anda akan melihat banyak keceriaan dan ketegangan orang-orang yang sedang mencoba berbagai wahana permainan. Namun tunggu dulu, tak selamanya taman bermain ini menyimpan keceriaan. Karena suasana akan berubah 180 derajat setelah hari berubah menjadi malam dan lampu-lampu penerangan mulai dimatikan. Taman bermain ini pun akan berubah menjadi menyeramkan.

Menurut kisah, taman bermain yang mulai dibuka sejak 15 Desember 1981 ini dibangun di atas areal pemakaman yang dulu terkenal sangat angker. Maka tak heran, jika hingga kini Dreamwordl dikenal sebagai tempat yang cukup angker dan bahkan terangker seantero Australia.

Suara teriakan dari para pengunjung yang menaiki wahan roller coster pada saat siang hari akan berubah menjadi suara-suara menyeramkan saat hari mulai senja. Banyak terdengar suara jeritan dan tangisan yang menyeramkan pada saat malam hari. Konon, di beberapa sudut wahan para penjaga Dreamworld sering mendengar suara jeritan dan suara anak-anak kecil yang sedang berbicara namun tak pernah ditemukan asal suaranya.

Tak hanya suara mistis, karena konon para penjaga sering melihat adanya sosok yang diduga hantu terekam di dalam kamera CCTV. Sosok-sosok itu sering berwujud bayangan hitam yang cukup besar, anak kecil, hingga sosok yang dikenal dengan sebutan hantu Buzzsaw.

Selain sebagai taman bermain, Dreamworld juga sering menjadi lokasi syuting sebuah film atau pun sebuah realityshow. Sepanjang syuting, banyak artis dan kru film yang mengaku sempat mengalami kejadian mistis. Tak hanya itu, bahkan ada beberapa artis yang sempat mengalami kerasukan saat menjalani syuting di area Dreamwordl Theme Park.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak