Kamis, 26 Januari 2017

Inilah 4 Bintang Sepakbola yang Percaya dengan Takhayul

Terseram.com Takhayul ternyata juga masih dipercayai oleh banyak orang. Tak hanya terbatas pada kalangan atau pun golongan tertentu saja, karena semua orang dengan profesi yang berbeda-beda juga masih percaya dengan yang namanya takhayul. Mereka percaya, bahwa suatu hal tidak ditentukan olah orang itu sendiri atau pun kehendak Tuhan, melainkan adanya suatu kekuatan lain yang tidak bisa dijelaskan melalui logika.

Begitu juga dengan sepakbola, ternyata banyak pemain bintang sepakbola yang sangat percaya dengan adanya takhayul. Berikut adalah beberapa pemain bintang sepakbola yang masih percaya dengan takhayul.

Johan Cruyff


Johan Cruyff adalah salah satu bintang besar sepakbola yang dimiliki oleh Belanda. Saat bermain bersama Ajax Amsterdam, Cruyff percaya bahwa timnya akan meraih kemenangan jika ia membuang permen karet yang ia kunyah ke lapangan lawan sebelum wasit meniup peluit tanda kick off.  Cruyff sempat melupakan ritualnya tersebut, dan alhasil Ajax Amsterdam dibantai AC Milan dengan skor telak 4-1.

Bobby More


Bobby More adalah bintang timnas Inggris pada era 1960 hingga 1970’an. Bobby More memiliki kepercayaan aneh, yakni dia harus mengenakan celana sepakbolanya paling terakhir, dengan kata lain semua pemain sudah mengenakan celananya terlebih dahulu. Dengan menjalani ritual tersebut, ia meyakini dirinya akan tampil apik selama pertandingan berlangsung.

David James


Mantan kiper Portsmouth dan timnas Inggris itu melakukan beberapa ritual sebelum pertandingan dimulai. Ritual pertama adalah dia tidak akan berbicara kepada siapa pun pada H-1 pertandingan sampai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Ritual selanjutnya adalah dia hanya akan kencing di toilet saat di dalam toilet itu tak ada seorang pun, kemudian ia meludah ke dinding toilet tersebut.

John Terry


Selanjutnya adalah legenda Chelsea, John Terry. Dimana ia hanya akan menggunakan toilet yang sama di Stamford Bridge saat Chelsea tengah melangsungkan pertandiangan kandang. Jika toilet yang biasanya ia pakai sedang penuh, maka dia akan menunggu hingga orang di dalam toilet keluar. Selain itu, Terry juga akan parkir di tempat yang sama di Stamford Bridge yang tak lain adalah markas kebanggan The Blues.

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak