Terseram.com Bagi masyarakat
perkotaan, pedesaan bisa menjadi salah satu destinasi utama saat liburan.
Karena memang di pedasaan anda bisa merasakan tenangnya suasana, udara yang
masih sejuk, dan juga pemandangan yang masih alami.
Namun pesona itu tak
terjadi di 4 desa yang berikut ini. Karena dibalik suasananya yang tenang,
desa-desa tersebut menyimpan kisah mistis yang membuat siapa saja akan merasa merinding.
Konon, sering terjadi teror yang dialami oleh penduduk setempat atau para
wisatawan yang ingin sekedar berlibur di desa tersebut. Nah, inilah 4 desa
terangker di berbagai penjuru dunia.
Desa
Logan, Australia
Desa Logan yang terletak
di Queensland, Australia ini dikenal sebagai desa yang memiliki bangunan bersejarah
yang cukup angker, dan salah satunya adalah bangunan museum Beenleigh
Historical. Konon, keangkeran museum itu sudah terkenal hingga ke penjuru
dunia, bahkan saking angkernya tidak ada satu pun paranormal yang berani
mengunjungi museum tersebut.
Desa
Oradour Sur Glane, Perancis
Desa Oradur Sur Glane
adalah desa yang menjadi saksi bisu kejamnya Perang Dunia ke-II. Karena di desa
inilah, tentara Nazi membantai seluruh penduduk dan membakar rumah mereka.
Konon, hanya ada lima orang yang berhasil menyelamatkan diri dari pembantain
tersebut.
Di desa ini, para tentara
Nazi memisahkan penduduk wanita dan pria yang kemudian dimasukkan di dalam
suatu ruangan untuk dibunuh. Para penduduk pria dibunuh dengan menggunakan bom
gas, karena bom gasnya gagal meledak, para tentara Nazi akhirnya membunuh semua
penduduk dengan cara memberondongnya dengan senjata mesin. Bahkan tak sedikit
juga yang dibakar hidup-hidup.
Oleh sebab itu, peristiwa
ini membuat Desa Oradur Sur Glane menjadi desa yang sangat angker. Konon, saat
malam hari di desa ini sering terdengar suara teriakan, tangisan, bahkan
penampakan arwah para korban pembantaian, hingga bau amis darah dan daging
gosong.
Desa
Bramshott, Inggris
Selanjutnya adalah Desa
Bramshott yang terletak di Inggris. Konon, pada tahun 1700’an desa ini terkenal
sebagai desa yang penuh dengan kejahatan. Di desa ini ada salah satu penginapan
bernama Seven Thorn yang konon sering terjadi tindak kekerasan sampai dengan
pemunuhan yang sangat keji. Di penginapan itu kabarnya ada 17 hantu yang sering
menampakkan dirinya. Saking angkernya, banyak orang parcaya bahwa siapa saja
yang mengunjungi atau melewati desa itu tak akan pernah kembali.
Desa
Belchite, Spanyol
Di Spanyol, tepatnya di
Desa Belchite pada tahun 1937 sempat terjadi perang saudara yang menewaskan
hingga ribuan orang hanya dalam waktu dua hari. Ribuan penduduk meregang nyawa
setelah rumah mereka dihantam oleh meriam dan ada juga yang mati kelaparan
karena pasokan air dan makanan sengaja ditutup. Konon, saat malam hari sering
terdengar suara jeritan sampai tangisan anak kecil yang meminta tolong.
0 komentar:
Posting Komentar