Minggu, 01 Oktober 2017

Film Petak Umpet Minako Diambil dari Urban legend Jepang

Terseram.com - Beberapa pekan ini Indonesia banyak mengeluarkan karya baru termasuk film horor yang waw. Dari sekian banyak film horor yang tayang dan baru di bioskop Indonesia, Film ini adalah salah satu film yang menarik menurut saya yaitu Film "Petak Umpet Minako". Film Nusantara ini di sutradarai oleh Billy Christian tayang di bioskop seluruh Indonesia bulan September 2017 ini. Petak umpet minako sendiri adalah sebuah permainan pemanggilan arwah berasal dari urban legend Jepang bernama yang Hitori Kakurenboini, atau Hide and Seek Alone.

Entah kenapa sutradara ini terinspirasi oleh sosok boneka asal Jepang ini, permainan ini sangat populer di Jepang karena ke hororannya. Sosok permainan pemanggil arwah ini mirip dengan permainan pemanggil arwah asal Indonesia, yaitu Jelangkung. Mungkin sutradara ini terinspirasi karena permainan ini memiliki khas yang unik yang membuatfilm yang akan di garap akan baik.

Boneka Minako di film ini didesain langsung oleh sutradaranya Billy. Menurutnya, film-film horor harus memiliki ikon hantu yang khas, unik, dan menarik. Tetapi, untuk saat ini ia harus menyamakan desainnya dengan boneka Minako yang asli dari Jepang. Mungkin menurutnya boneka Minako ini mempunyai khas yang menarik yang bagus buat di jadikan film horor yang memiliki ikon unik yang mudah di ingat dan dikenal oleh banyak orang yang menontonnya.

Sebut Billy saat jumpa pers "Saya mintanya harus semirip mungkin dengan yang asli di Jepang. Ngeliat yang aslinya justru enggak diapa-apain aja udah seram. Saya maunya enggak perlu ditambahin apa-apa supaya seram, pengen yang kayak asli aja,"



Pada saat proses shooting untuk film ini, tidak terlalu membutuhkan waktu yang lama, hanya dengan waktu 12 hari saja. Itu pun dilakukan sekitar akhir tahun 2015 sampai awal tahun 2016. Mungkin dalam pembuatan film ini tidak begitu mengarang cerita begitu banyak karena film ini sudah familliar buat kita orang Indonesia karena film ini mirip dengan cerita Jelangkung yang permainannya memanggil arwah di sekitar kita akan tetapi boneka asal Jepang ini permainannya sedikit berbeda dengan Jelangkung karena cara bermainnya yaitu bermain petak umpet dengan boneka tersebut, sedangkan Jelangkung tidak.

Akan tetapi, film yang tidak butuh waktu lama dalam peroses shootingnya, film ini baru bisa ditayangkan pada tahun 2017 ini semua karena proses post production yang membutuhkan waktu cukup lama, dari segi efek dalam film ini, begitupun ari segi musik yang akan mendukung film tersebut. Musik dari film ini di buat oleh Risa Saraswati.

"Post production yang cukup lama itu dikarenakan ada beberapa CGI yang harus dilakukan. Efek-efek, musiknya juga harus kita pikirin agar mendukungnya film ini. Musiknya kan kita minta Risa Saraswati yang bikinin musiknya, itu juga takes time," ujarnya.



Keterlambatannya film ini tayang ternyata tidak begitu mengecewakan pemain-pemain Film "Petak Umpet Minako" ini, salah satunya Regina Rengganis  yaitu selaku pemain utama di film ini. Karena hasil dari film ini terbayarkan dengan menunggu lamanya film ini tayang.

"Ya aku nungguin banget, jujur. Karena lama banget nunggunya, aku nanya-nanya ke Kak Billy dan finally, akhirnya tayang juga," ujarnya.



Penasaran kan sama cerita Boneka asli dari Jepang ini? mau tau lebih lanjut cerita dan cara memainkan Boneka Petak Umpet Minako dari Urban Legend Jepang ini? yuk baca selengkapnya di sini : http://www.terseram.com/2015/01/hitori-kakurenbo-petak-umpet-bersama.html salah satu artikel kami mengenai Boneka Petak Umpet asal dari Urban Legend Jepang

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang Kami | Kontak